Tuesday, July 12, 2005

Let It Die

Rating:★★★★
Category:Music
Genre: Folk
Artist:Feist
Perkenalan gw dengan suara Leslie Feist atau yang lebih dikenal dengan nama Feist, terjadi saat gw mendengarkan lagu “The Build Up milik Kings of Convenience. Di bagian coda lagunya ada suara seorang wanita yang begitu menarik perhatian gw. Suaranya terdengar unik, sexy, penuh muatan emosi yang akan membuat kita terbuai dengan indah. Sesaat itu gw langsung cari tahu, siapa additional vocals di lagu tersebut. Akhirnya gw mengetahui namanya, dia berasal dari Kanada dan dia pernah juga membantu band asal Kanada, Broken Social Scene dan gw juga mengetahui dia baru mengeluarkan debut solo album. Dan tanpa pikir panjang, gw mencari albumnya. Dan sekarang gw ingin membagi sedikit pengalaman gw memasuki dunia seorang wanita bernama Feist lewat album debutnya, Let It Die.

Pada album ini, Feist seperti membagi 2 bagian besar. Yaitu lagu-lagu original dan lagu-lagu cover version. Kalau biasanya seorang artis hanya memuat satu atau dua lagu cover version, tetapi Feist tidak melakukan hal itu, Karena disini dia menyanyikan lagu-lagu cover dari berbagai genre dan artis, mulai dari Ron Sexsmith (“Secret Heart”), Françoise Hardy (“L'amount ne dure pas toujours”), Blossom Dearie (“Now At Last”) sampai Bee Gees (“Inside and Out”). Dan diantara lagu-lagu cover versionnya tersebut, gw paling suka dengan “Inside and Out”nya Bee Gees. Walau lagunya masih terdengar sangat “Bee Gees”, tetapi lagu ini terasa menyegarkan dan menyenangkan ditambah dengan bebunyian ala disko 70an saat referennya. Lagu-lagu originalnya pun tidak kalah bagusnya. Diawali dengan “GateKeeper” sebuah lagu yang singkat tetapi padat. Suara Feist begitu dominan ditengah suara gitar akustik, langsung menghipnotis diri kita ke dalam dunianya. “Mushaboom” sebuah lagu dengan nuansa ceria dan kaya akan instrument dan aransemen yang unik. “Let It Die” terasa begitu tenang namun emosional.

Lagu-lagu pada album ini, cocok sekali didengarkan ditengah kemacetan Jakarta, saat matahari pun beranjak tenggelam. Suara Feist akan membuat kita lupa sejenak akan kepenatan kegiatan kita sebelumnya, dan selanjutnya kita hanya ingin sampai di rumah dan tidur masih dengan iringan suara dari Feist yang begitu menghanyutkan.

3 comments:

  1. wah gokil nih album :D, akhirnya ada jg yg bisa memberikan review SEBAGUS ini, word. youre rad!

    ReplyDelete
  2. iya ini album emang gokil..tapi suara feist lebih gokil, hehe..

    ReplyDelete
  3. suka, suka, suka!!! seleranya mantap, deh.

    ReplyDelete